20 April 2009

Pinang


Aneh juga waktu pertama kali tiba di Taiwan dan lihat orang-orang makan pinang. Ngga cuma orang tua, tapi anak muda yang baru belasan tahun juga makan. Yang saya tahu kalau di Indonesia cuma nenek-nenek yang suka makan/ngunyah pinang, dibungkus dengan daun sirih plus sedikit kapur. Kadang malah ditambah irisan tembakau kering.

Kalau di Indonesia, pinang yang digunakan adalah isinya yang masih muda, kemudian dipotong dan dibungkus dengan daun sirih dan sedikit kapur. Irisan tembakau lebih sering dikunyah dan digosok-gosokkan ke gigi. Katanya sih buat gigi jadi kuat ( kayak iklan pasta gigi aja ).

Di Taiwan, pinangnya juga pinang muda. Tapi seluruhnya. biji plus kulit luarnya. Makanya dipilih pinang yang masih muda sekali dan kecil. Dijual perbungkus dengan isi sekitar 10 biji. Banyak dijual dipinggir jalan.
Efek yang ditimbulkan seperti ngisap rokok, bisa kecanduan. Dan katanya enak. Kalau bikin gigi jadi kuat ngga tahu apakah benar atau ngga. Yang pasti, kalau makan itu mulut dan sekitarnya pasti jadi merah seperti berkarat. Ludahnya juga begitu. Kebiasaan buruk yang makan, mereka sering sembarangan meludah. Jadi banyak bercak merah dimana-mana.

Ada orang Taiwan, seperti ibu-ibu umumnya yang kerja di pabrik sebagai operator mesin. Oleh teman-teman dari Indonesia diberi nama “Doraemon.” Soalnya kalau kerja suka pakai celemek yang banyak kantongnya. Isinya kebanyakan permen dan pinang. Orangnya galak, dan susah sekali kalau mau pinjam sapu atau peralatan lainnya.
Doraemon yang satu ini ngga suka dorayaki, tapi senangnya makan pinang. Pertama kali ketemu juga rada takut, selain dengar desas desus kalau dia galak. Juga rada serem waktu lihat dia makan pinang. Sekeliling mulut jadi merah, kalau senyum atau ketawa malah tambah mengerikan. Kelihatan giginya yang merah, seperti vampire yang difilm.

Tapi ternyata kalau sama saya kok baik. Mau pinjam apa aja gampang (kecuali pinjam duit, he he...). Sering juga dikasih permen dari “kantong ajaibnya”, kadang ditawari makanan. Semua saya terima kalau dikasih, kecuali kalau ditawari pinang. Hiiiiiiii....Takut jadi Vampire.

No comments:

Post a Comment